Image Source : play.google.com
Masjid
adalah tempat ibadah umat Islam. Di dalamnya kita bisa melakukan banyak hal
yang bermanfaat, seperti salat, membaca Al quran, dan sebagainya. Tidak hanya
digunakan sebagai tempat ibadah saja, masjid juga digunakan sebagai pusat ilmu
pengetahuan Islam dan pusat dakwah.
Karena
fungsinya yang beragam dan bisa membawa dampak positif terhadap lingkungan
sekitarnya, pembangunan masjid akhir-akhir ini sering dilakukan. Ini
mengindikasikan bahwa peran masjid begitu penting dalam sebuah masyarakat. Hal
ini juga mengisyaratkan kepada kita agar pembangunan masjid yang begitu
gencarnya ini tidak menjadi ‘sia-sia’.
Image Source : panoramaku.com
Sebagai
pengingat saja, ‘sia-sia’ di sini memiliki arti percuma. Dalam artian lain,
kita tidak boleh menyia-nyiakan adanya masjid ini. Dengan dibangunnya masjid,
kita sebagai umat Islam berkewajiban untuk ‘menghidupkan’-nya. Dalam
‘menghidupkan’ masjid ini seharusnya (dan memang seharusnya) kita bisa
melakukannya setiap hari, tidak hanya memusatkannya pada hari-hari tertentu
saja.
Sebagai
pengantar artikel kali ini, saya mengharapkan kepada kalian untuk bisa menghargai
dan mengapresiasi adanya masjid dan peranannya ini. Dalam hal ini juga, saya
akan mengapresiasi masjid sebagai bentuk bangunan yang agung, besar, dan suci.
Dan oleh karena itu juga saya akan membagikannya kepada kalian semua dalam
bentuk secuil wawasan yang semoga saja dapat bermanfaat bagi kalian. Berikut 7 Masjid Terbesar di Dunia versi
my7top.
1.
Masjidil Haram – Arab Saudi
Image Source : www.bintang.com
Di posisi pertama dalam list 7 Masjid Terbesar di Dunia adalah Masjidil Haram. Masjid
yang terletak di kota Mekah, Arab Saudi ini adalah masjid terbesar di dunia
dengan luasnya yang mencapai 4.008.020 m2 (990,40 ha). Dengan luasnya tersebut,
Masjidil Haram mampu menampung sebanyak 4 juta jemaah pada saat yang bersamaan,
terutama saat ibadah haji dilaksanakan.
Masjid yang ditengah-tengahnya
terdapat bangunan Ka’bah sebagai kiblat umat Islam ini selalu diperluas. Hal
ini dimaksudkan agar jemaah yang melakukan ibadah haji merasa lebih nyaman. Hal
lain yang mendorong adanya perluasan ini ialah jumlah jemaah yang setiap
tahunnya cenderung meningkat.
Jemaah yang banyak dan terus
bertambah tersebut datang dari seluruh penjuru dunia untuk melaksanakan rukun
Islam yang kelima (Haji) dan pastinya pemerintah Arab Saudi berkewajiban
menjamu tamu Allah tersebut sebaik mungkin. Ya, salah satunya dengan perluasan
Masjidil Haram ini.
2.
Masjid Nabawi – Arab Saudi
Image Source : www.pinterest.com
Selanjutnya ada masjid yang
terletak di kota Madinah, Arab Saudi. Masjid ini ialah Masjid Nabawi, atau
mungkin sebagian dari kalian lebih mengenalnya sebagai Masjid Nabi. Hal ini
tidak mengherankan karena di masjid inilah Nabi Muhammad saw dimakamkan.
Di masjid ini juga terdapat situs
umat Islam yang tidak kalah penting dibandingkan Masjid Nabawi itu sendiri,
situs tersebut ialah Kubah Hijau. Kubah Hijau ini adalah makam Nabi Muhammad
saw. Situs yang dibangun sekitar tahun 1279 masehi ini juga merupakan makam
dari kedua sahabat nabi, yaitu Abu Bakar Siddi dan Umar bin Khattab.
Masjid yang dapat menampung
sebanyak 1 juta jemaah pada waktu yang bersamaan ini juga difungsikan sebagai
tempat pengadilan, sekolah agama, dan pusat kegiatan masyarakat.
3.
Masjid Muhammad Ali Pasha
– Mesir
Image Source : masyekh.wordpress.com
Kemudian ada masjid yang terletak
di negara Mesir sebagai masjid terbesar ketiga di dunia. Masjid ini ialah
Masjid Muhammad Ali Pasha yang lebih tepatnya berada di kota Kairo, Mesir.
Masjid yang dibangun antara tahun 1830 dan 1848 ini memiliki nama lain, yaitu
Masjid Alabaster.
Masjid yang dinamai sesuai dengan
orang yang membangunnya ini merupakan masjid yang cukup istimewa. Hal ini
karena jika kita mendekati kota Kairo dari berbagai arah, maka bangunan inilah
yang sangat mungkin pertama kali untuk terlihat.
Masjid ini dibangun oleh Muhammad
Ali Pasha untuk mengenang putra tertuanya yang meninggal pada tahun 1816, yaitu
Tusun Pasha.
4.
Masjid Istiqlal – Indonesia
Image Source : kubahmasjid.com
Di baris keempat ini ada sebuah
masjid yang pastinya sudah dikenal oleh sebagian besar masyarakat Indonesia,
yaitu Masjid Istiqlal. Ya, masjid yang dibangun di kota Jakarta ini merupakan
masjid terbesar di Indonesia bahkan di Asia Tenggara hingga saat ini. Walaupun
banyak masjid yang bermunculan akhir-akhir ini, belum ada yang bisa menandingi
besarnya Masjid Istiqlal ini di Indonesia dan Asia Tenggara.
Masjid ini dibangun atas perintah
presiden pertama RI, Soekarno, sebagai ungkapan rasa syukur bangsa Indonesia
karena telah mencapai kemerdekaannya dari penjajahan. Sesuai dengan arti kata
‘istiqlal’ yang diambil dari bahasa Arab, yang jika diartikan kedalam bahasa
Indonesia memiliki makna kemerdekaan.
5.
Masjid Hasan II – Maroko
Image Source : irfanmachuz.blogspot.co.id
Selanjutnya ada masjid yang
terletak di benua Afrika. Masjid yang lebih tepatnya berada di kota Casablanca,
Maroko ini merupakan masjid yang dirancang oleh seorang Perancis bernama Michel
Pinseau dan didirikan dengan bantuan dari Bouyges.
Masjid ini cukup istimewa karena
langsung menghadap samudera Atlantik dan memiliki lantai kaca untuk melihat
langsung air laut. Yang lebih istimewanya lagi, masjid ini juga memiliki menara
masjid tertinggi di dunia dengan tingginya yang mencapai 210 meter.
6.
Masjid Faisal – Pakistan
Image Source : pixabay.com
Di daftar keenam ada sebuah
masjid yang terletak di ibukota Pakistan, Islamabad. Masjid yang merupakan
masjid terbesar di Pakistan dan Asia Selatan ini merupakan masjid yang diberi
nama sesuai nama orang yang mendirikannnya, yaitu Faisal bin Abdul Aziz (raja
Arab Saudi).
Masjid Faisal ini adalah masjid
yang memiliki empat menara yang masing-masing tingginya yaitu 80 m dan
berdiameter 10 m. Masjid yang pernah menyandang sebagai masjid terbesar di
dunia pada tahun 1986 sampai dengan 1993 ini adalah masjid yang dapat menampung
sebanyak 300.000 jemaah pada waktu yang bersamaan.
7.
Masjid Badshahi – Pakistan
Image Source : erfinsyafrizal.blogspot.co.id
Di posisi ketujuh ada masjid yang
terletak di Pakistan, yaitu Masjid Badshahi. Masjid yang juga dikenal dengan
nama Masjid Kaisar ini adalah masjid terbesar kedua di Pakistan dan juga di
Asia Selatan setelah Masjid Faisal.
Masjid yang lebih tepatnya berada
di kota Lahore ini pernah menyandang sebagai masjid terbesar di dunia pada
tahun 1673 sampai dengan 1986 (313 tahun). Masjid yang bisa menampung sebanyak
100.000 jemaah ini juga merupakan masjid dengan halaman terbesar di dunia.
Itulah
7 Masjid Terbesar di Dunia
yang semoga saja dapat menambah pengetahuan dan wawasan kita semua. Mungkin ada
yang terlewat dan kurang, kalian bisa menambahkannya di kolom komentar. Thanks and don’t forget to share this articel.
Content Source : nurulhedayat.blogspot.com
No comments:
Post a Comment